Siapapun pasti mengenal Popeye, tokoh kartun yang dibambarkan sebagai pelaut perkasa. Ia mendadak punya kekuatan super setiap kali menyantap sekaleng bayam. Sedemikian besarkah manfaat bayam? Sebagai sebuah karya fiksi, tentunya sah-sah saja bila dalam kartun tersebut efek makan bayam sedikit didramatisir. Popeye yang dalam kondisi normal memiliki postur kecil dan kerempeng, dalam sekejap mampu melawan Brutus, musuh utamanya yang berbadan jauh lebih besar setelah makan bayam. Tokoh kartun Popeye diciptakan oleh Elzie Crisler Segar, dan diperkenalkan dalam bentuk komik strip pada awal 1929. Dengan cepat, sosok yang juga digambarkan selalu mengulum pipa tembakau ini sukses meraih popularitas pada era 1930-an.
Kriotherapy, Teknik Penyembuhan Cidera Dengan Suhu -140 Derajat Celcius
Dikutip dari wikipedia, Kriotherapy atau Cryotherapy adalah penggunaan lokal atau umum suhu rendah dalam terapi medis atau pemindahan panas dari bagian tubuh. Dan uniknya, suhu yang dipakai bisa sampai minus 140°C, kebayang kan dinginnya seperti apa? Metode ini ditemukan oleh Toshiro Yamauchi pada tahun 1978, dan di dataran Inggris, fasilitasnya hanya tersedia di pusat kesehatan Champneys, Hertfordshire. Tempat ini adalah langganan bagi pemain Tottenham Hotspur untuk mengobati cidera pemainnya. Hotspur adalah Tim Liga Premier Inggris. Dengan sejarah panjang pemain-pemain yang rentan cedera, pihak Spurs selalu mencari solusi yang paling mutakhir untuk membantu memastikan bahwa pemain-pemain kunci mereka tidak terlalu lama berada di kamar medis. Jalur Kriotherapy pun menjadi pilihan mereka.
5 Bencana Tsunami Terbesar di Dunia
Banyak tsunami yang telah terjadi sepanjang sejarah manusia. Beberapa di antaranya adalah yang terjadi di Indonesia, seperti tsunami yang menghantam wilayah Mentawai dan tsunami Aceh pada tahun 2004 lalu. Sejarah mencatat bahwa bencana yang terjadi akibat aktivitas geologi itu hampir selalu merenggut banyak nyawa. Berikut ini adalah catatan sejarah tentang lima tsunami yang paling mematikan.
1. Tsunami Aceh
Tsunami ini terjadi pada tanggal 26 Desember 2004 akibat gempa berkekuatan 9,1 hingga 9,3 skala Richter. Gelombang tsunami menyapu beberapa wilayah di Aceh, India, Sri Lanka, Thailand, Maladewa, dan wilayah Afrika Timur.
1. Tsunami Aceh
Tsunami ini terjadi pada tanggal 26 Desember 2004 akibat gempa berkekuatan 9,1 hingga 9,3 skala Richter. Gelombang tsunami menyapu beberapa wilayah di Aceh, India, Sri Lanka, Thailand, Maladewa, dan wilayah Afrika Timur.
Sejumlah 226.000 jiwa tewas akibat tsunami ini dengan 166.000 jiwanya merupakan warga negara Indonesia. Gempa penyebab tsunami ini merupakan gempa terbesar keempat yang terjadi dalam sejarah, sedangkan tsunaminya merupakan tsunami yang terbesar. Jumlah orang yang meninggal mencapai 226.000 jiwa dengan 166.000 jiwanya merupakan orang Indonesia.
7 Pertanyaan Sulit Bagi Para Ilmuwan
1. Apakah anjing memiliki rasa humor?
Ilmuwan meneliti inteligensi binatang, mereka semakin mengakui suatu pandangan demikian: perilaku binatang bukan hanya bereaksi secara insting, tapi suatu reaksi bawah sadar, substansi pemikiran mereka membuatnya memiliki kemampuan merasakan suka, marah, sedih dan gembira bahkan rasa humor melalui organ sensornya.
Misalnya peneliti telah mendapati, bahwa gajah dapat mengenali dirinya dalam cermin (banyak anak-anak yang belum tentu dapat berbuat seperti demikian) orang utan (atau mungkin sejumlah unggas) dapat belajar sejumlah bahasa tingkat permulaan serta membuat suatu peralatan yang rumit.
Ngorok Adalah Tanda Awal Penyakit Jantung?
Mendengkur alias ngorok dialami hampir semua orang terutama jika tidur dalam kondisi yang sangat lelah. Tapi bila orang ngorok setiap hari dengan suara yang keras, bisa meningkatkan risiko dan pertanda awal penyakit jantung. Orang yang mendengkur keras, mengalami kesulitan tidur atau sering terbangun dengan perasaan lelah lebih sering terkantuk-kantuk di tempat kerja. Sebuah studi baru menunjukkan bahwa kondisi tersebut dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan masalah kesehatan lainnya.Dalam studi tersebut, peneliti di University of Pittsburgh mempelajari lebih dari 800 orang antara usia 45 dan 74 tahun mengenai kualitas tidurnya. Tiga tahun kemudian, orang-orang yang melaporkan mendengkur keras dua kali lebih mungkin mengalami sindrom metabolik, yaitu faktor risiko penyakit jantung, diabetes dan stroke.
Tes Gambar Untuk Mengetahui Kepribadianmu
Gambar gambar telah bermacam-macam bentuknya. Dan tidak semua orang pintar atau bisa dikatakan mahir menggambar. Tanpa sepengetahuan kita gambar-gambar berikut ini dapat mengetahui kepribadian dari seseorang. Seorang psikolog mengembangkan bentuk-bentuk ini, yang telah diuji secara luas di dunia selama beberapa tahun. Warna warnanya telah mengalami perbaikan dan diuji lagi sampai didapatkan satu set bentuk yang terbaik. Bentuk-bentuk ini mewakili sembilan tipe kepribadian dasar. Pilih sebuah bentuk di bawah ini yang paling anda senangi lalu baca kepribadian anda di bawahnya. Ingat, pilihan anda harus jujur dan tidak boleh dimanipulasi karena hasil test tipe kepribadian ini hanya anda yang tahu.
Perjalanan Nikotin dari Paru-Paru ke Otak Hanya 7 Detik
Nikotin merupakan salah satu zat yang dilepaskan ketika seseorang merokok. Ternyata waktu yang dibutuhkan oleh nikotin untuk berjalan dari paru-paru ke otak hanya selama 7 detik saja. Salah satu obat yang paling banyak disalahgunakan penggunaannya adalah nikotin, yaitu bisa berasal dari merokok atau mengunyah tembakau. Selain itu nikotin juga termasuk salah satu zat yang paling adiktif dibandingkan dengan obat-obatan lain. Seperti dikutip dari BBCNews, Rabu (8/12/2010) perjalanan nikotin dari paru-paru ke otak terbilang sangat cepat yaitu hanya 7 detik saja. Setelah sampai di otak nikotin akan merangsang pelepasan dopamin, yaitu suatu neurotransmitter penting yang terlibat dalam suasana hati (mood), selera makan dan fungsi otak lainnya.
Ternyata Gen Katak Sangat Mirip Dengan Gen Manusia
Katak pencakar asal Afrika ternyata memiliki kesamaan yang tak pernah terbayangkan berdasarkan urutan genetis terbaru. Secara mengejutkan katak jenis ini memiliki banyak kesamaan dengan genetika manusia. Katak ini berlendir, tipe bulat gemuk dengan nama ilmiah Xenopus Tropicalis. Ini pertama kalinya genetika amfibi diurutkan. Peneliti mengatakan bahwa hasil penelitian ini merupakan langkah besar tidak hanya bagi pemahaman soal katak tetapi juga tentang sejarah kehidupan.
Misteri Tentang Air Liur Kita
Sebagian besar orang, pasti jijik dengan yang namanya air liur atau biasa disebut dengan ludah. Namun, terlepas dari itu, ada suatu misteri yang terkandung pada air liur. Apa saja itu ?Anggapan, bahwa air liur steril atau desinfektan, sehingga percaya dengan air liur akan lebih cepat menyembuhkan luka, itu tidak salah. Namun, agar diketahui, mulut merupakan sarangnya kuman dan bakteri. Lebih dari 600 jenis bakteri terdapat di dalam mulut yang dapat menyebabkan infeksi. Seperti dilansir dari MSN, berikut misteri air liur :
Bagian - Bagian Tubuh Yang Bisa Merasakan efek Tertawa
Seseorang bisa dikatakan gila jika tertawa tanpa alasan yang jelas. Karena itu jika tidak ingin sakit, segera temukan sesuatu yang lucu sebab tertawa benar-benar memberikan manfaat bagi kesehatan.Berbagai penelitian telah membuktikan bahwa tertawa mempengaruhi beberapa fungsi tubuh. Selain menghadirkan perasaan bahagia, tertawa bahkan juga bisa meningkatkan nafsu makan. Ada beberapa alasan mengapa tertawa baik untuk kesehatan. Seperti dikutip dari Foxnews, Rabu (29/9/2010), ada beberapa bagian tubuh yang bisa merasakan efek tertawa:
Foto - Foto Kemegahan Jembatan Dubai
Dubai dikenal sebagai salah satu negara terkaya di dunia, ada bangunan indah dan mewah begitu banyak negara seperti Burj Dubai. sekarang kita punya konsep lain mewah di Dubai, Itulah konsep jembatan terpanjang di Dubai. serta Dubai biasanya akan membuat konsep mewah. Kita semua baru melihat arsitektur menakjubkan Dubai dan bangunan mereka. Sepertinya Dubai diatur untuk mengambil judul dari jembatan terbesar di dunia dengan jembatan ini konsep terbaru. Jembatan ini akan menjadi mil panjang dan 670-meter pada titik tertinggi. Ini akan memiliki 12 jalur rejan lalu lintas dengan jalur metro mengalir di pusat. Hal ini diharapkan akan mampu membawa lebih dari 4000 kendaraan jam per jam dan akan biaya measely 817 juta dolar. Berikut gambar konsep jembatan mewah di Dubai.
Mengenal Sekilas Tentang Peradaban Suku Maya
Suku Maya adalah kelompok suku yang tinggal di semenanjung Yucatan, Amerika Tengah yang berbatasan dengan Samudera Pasifik di sebelah barat, dan Laut Karibia di sebelah timur. Suku yang pada zaman batu mencapai kejayaan di bidang teknologinya (250 M hingga 925 M), menghasilkan bentuk karya dan peradaban unik seperti bangunan (Chichen Itza), pertanian (kanal drainase), tanaman jagung dan latex, sumurnya yang disebut "cenotes".Cara mereka berkomunikasi dan mendokumentasikan tulisan: Tulisannya menggunakan gambar dan simbol, yang disebut "glyph". Ada dua macam glyph: yakni yang menampilkan gambar utuh dari benda yang dimaksudkan, dan tipe yang menggambarkan sesuatu sesuai dengan suku katanya.
Rumitnya Membuat Helm Valentino Rossi
Saat ini AGV tengah mengembangkan desain pembuatan pelindung kepala yang melawan pakem. Biasanya helm dibuat dengan desain cangkang atau tempurung helm yang sama, lalu untuk menyesuaikan dengan kepala pemakaianya, ukuran busa di dalamnya disesuaikan ketebalannya.Namun dengan alasan keamanan dan keselamatan, AGV mampu membuat helm yang benar-benar sesuai dengan ergonomi tiap kepala pemakainya. Layanan khusus ini menggunakan teknologi CD/DC. Dan, Valentino Rossi menjadi orang pertama yang memanfaatkan teknologi ini. Ini adalah sebuah pekerjaan yang rumit. Tidak hanya mengukur lingkar kepala, tapi untuk memulai proses pembuatan helm ini, kepala akan dipindai secara 3 dimensi. Kepala Valentino Rossi benar-benar dilakukan scanning. Data yang diperoleh akan menggambarkan bentuk kepala secara nyata.
Penyebab Daun Teratai Tidak Basah
Daun teratai yang hidup pada permukaan air telah terkenal atas fenomenanya yang tidak akan basah, meski daun tersebut diguyuri air pada permukaannya. Hal inilah yang membuat para ilmuwan di China menelitinya, apa penyebab daun teratai yang superhidrofob dapat seperti itu? Bagian atas daun teratai yang terapung, merupakan contoh permukaan hidrofob yang sudah dikenal, akan menumpahkan air yang jatuh di atasnya. Prinsip ini telah digunakan sebagai sebuah model untuk teknologi, seperti jendela yang membersihkan dirinya sendiri secara otomatis.Daun teratai ditutupi oleh permukaan kasar yang memiliki tonjolan-tonjolan berlilin, yang menyebabkan air membentuk gumpalan, dan tergelincir jatuh dari daun. Sekarang Lei Jiang dari Akademi Sains Cina di Beijing dan rekan-rekannya telah menemukan, mengapa, meski terapung di atas air, tidak ada sedikit air pun yang mengalir masuk ke dalam daun?
Fakta - Fakta Tentang Pasir Hidup
Dapat mengisap manusia ke lubang tak berdasar
Pasir hidup adalah mekanisme paling unik alam semesta, ia mungkin terpendam di pantai tepi sungai atau bahkan mungkin di halaman belakang sekitarnya, dengan tenang menunggu orang-orang mendekat, membuat orang sulit maju ataupun mundur. Pada tahun 1692, di pelabuhan Jamaika, pernah terjadi pasir hidup yang terbentuk dari larutan tanah akibat gempa, belakangan menyebabkan 1/3 kota hilang, dan tragedi yang menewaskan 2000 jiwa manusia. Danau yang tampak tenang di selatan Inggris, fyord atau teluk sempit di Alaska yg indah tapi berbahaya dan daerah lainnya pernah terjadi peristiwa manusia terperangkap ke dalam pasir hidup. Namun, sebagian besar orang kerap tdk pernah menjumpai pasir hidup, apalagi menyaksikan sendiri orang terperosok ke dalam pasir hidup atau mengalaminya sendiri. Kesan orang-orang terhadap pasir hidup terutama berdasarkan berbagai film yang ditontonnya. Suasana atau pemandangan yang diciptakan dalam film melukiskan pasir hidup adalah suatu momok yang dapat mengisap manusia ke lubang tak berdasar.
Pasir hidup adalah mekanisme paling unik alam semesta, ia mungkin terpendam di pantai tepi sungai atau bahkan mungkin di halaman belakang sekitarnya, dengan tenang menunggu orang-orang mendekat, membuat orang sulit maju ataupun mundur. Pada tahun 1692, di pelabuhan Jamaika, pernah terjadi pasir hidup yang terbentuk dari larutan tanah akibat gempa, belakangan menyebabkan 1/3 kota hilang, dan tragedi yang menewaskan 2000 jiwa manusia. Danau yang tampak tenang di selatan Inggris, fyord atau teluk sempit di Alaska yg indah tapi berbahaya dan daerah lainnya pernah terjadi peristiwa manusia terperangkap ke dalam pasir hidup. Namun, sebagian besar orang kerap tdk pernah menjumpai pasir hidup, apalagi menyaksikan sendiri orang terperosok ke dalam pasir hidup atau mengalaminya sendiri. Kesan orang-orang terhadap pasir hidup terutama berdasarkan berbagai film yang ditontonnya. Suasana atau pemandangan yang diciptakan dalam film melukiskan pasir hidup adalah suatu momok yang dapat mengisap manusia ke lubang tak berdasar.
Ferdinand Bakal Berlibur di Indonesia
Manchester United sempat berencana datang ke Indonesia pada libur musim lalu. Namun semua dibatalkan menyusul teror bom yang terjadi di hotel tempat sedianya mereka akan menginap. Kejadian itu jelas menghadirkan trauma bukan hanya bagi masyarakat Indonesia. Pun bagi skuad MU yang masih was-was akan adanya ancaman bom lagi jika akhirnya merencanakan datang kembali. Akan tetapi, kekhawatiran itu ternyata tidak dirasakan bek andalan MU, Rio Ferdinand. Bahkan, kapten utama timnas Inggris itu sudah merencanakan liburan musim panas nanti dengan mengunjungi Indonesia.
10 Kebohongan Tentang Kiamat yang Menghebohkan Dunia
1. Ayam Peramal dari Leeds, 1806
Sejarah mencatat banyak tokoh yang menyatakan bahwa zaman akhir hampir tiba ditandai dengan kedatangan nabi. Namun, mungkin "nabi" yang paling aneh adalah seekor ayam petelur dari Kota Leeds, Inggris, 1806. Ayam ini awalnya disangka menghasilkan telur yang bertuliskan "Kristus akan datang". Seiring menyebarnya kabar mujizat ini, banyak orang menjadi percaya bahwa kiamat hampir tiba sehingga seorang penduduk yang penasaran akhirnya mengawasi sang ayam ketika bertelur dan menyaksikan penipu yang menuliskan kalimat itu.
Sejarah mencatat banyak tokoh yang menyatakan bahwa zaman akhir hampir tiba ditandai dengan kedatangan nabi. Namun, mungkin "nabi" yang paling aneh adalah seekor ayam petelur dari Kota Leeds, Inggris, 1806. Ayam ini awalnya disangka menghasilkan telur yang bertuliskan "Kristus akan datang". Seiring menyebarnya kabar mujizat ini, banyak orang menjadi percaya bahwa kiamat hampir tiba sehingga seorang penduduk yang penasaran akhirnya mengawasi sang ayam ketika bertelur dan menyaksikan penipu yang menuliskan kalimat itu.
Langganan:
Postingan (Atom)
Daftar Isi
-
►
2011
(51)
- ► 3 Juli - 10 Juli (2)
- ► 26 Juni - 3 Juli (2)
- ► 8 Mei - 15 Mei (1)
- ► 1 Mei - 8 Mei (13)
- ► 16 Januari - 23 Januari (24)
-
▼
2010
(158)
-
▼
12 Desember - 19 Desember
(17)
- Inilah Alasan Mengapa Popeye Makan Bayam
- Kriotherapy, Teknik Penyembuhan Cidera Dengan Suhu...
- 5 Bencana Tsunami Terbesar di Dunia
- 7 Pertanyaan Sulit Bagi Para Ilmuwan
- Ngorok Adalah Tanda Awal Penyakit Jantung?
- Tes Gambar Untuk Mengetahui Kepribadianmu
- Perjalanan Nikotin dari Paru-Paru ke Otak Hanya 7 ...
- Ternyata Gen Katak Sangat Mirip Dengan Gen Manusia
- Misteri Tentang Air Liur Kita
- Bagian - Bagian Tubuh Yang Bisa Merasakan efek Ter...
- Foto - Foto Kemegahan Jembatan Dubai
- Mengenal Sekilas Tentang Peradaban Suku Maya
- Rumitnya Membuat Helm Valentino Rossi
- Penyebab Daun Teratai Tidak Basah
- Fakta - Fakta Tentang Pasir Hidup
- Ferdinand Bakal Berlibur di Indonesia
- 10 Kebohongan Tentang Kiamat yang Menghebohkan Dunia
- ► 22 Agustus - 29 Agustus (17)
-
▼
12 Desember - 19 Desember
(17)